PT Swabina Gatra atau yang lebih dikenal dengan nama SWA adalah perusahaan swasta nasional. Berdiri sejak tahun 1988, SWA memiliki kisah sukses yang panjang dan terus tumbuh menjadi perusahaan modern, profesional dan bereputasi prima. SWA memiliki 5 lini bisnis utama yaitu Penyediaan Tenaga Kerja, produksi Air Minum Dalam Kemasan, Jasa Agen Perjalanan, Solusi Teknologi Informasi serta Lembaga Diklat & Sertifikasi.
Dengan pengalaman selama lebih dari 3 dekade, SWA telah dipercaya oleh Pelanggan dari beragam segmen yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, mulai dari Aceh hingga Papua. Keberhasilan kami tidak terlepas dari komitmen akan kualitas. SWA senantiasa berkomitmen untuk menjaga standar tertinggi dalam menjalankan bisnisnya.